4 Pernyataan Rebecca Klopper Soal Video Syur Diduga Mirip dengannya - Hits ZIGI.ID
Logo
Rebecca Klopper
hits
Rebecca Klopper
Photo: Instagram/@rklopperr
Rebecca Klopper

ZIGI – Lama bungkam, Rebecca Klopper akhirnya muncul usai video syurnya viral di media sosial. Pemeran Mozachiko itu gelar konferensi pers dengan didampingi kuasa hukum dan Fadly Faisal pada Selasa, 6 Juni 2023.

Pihak Rebecca Klopper mengaku telah melaporkan penyebar video sebelum ramai di media sosial. Berikut kelanjutan skandal Rebecca Klopper. Simak ulasan selengkapnya di bawah ini!

Baca Juga: Awal Mula Video Syur Diduga Mirip Rebecca Klopper Tersebar

1. Rebecca Klopper Minta Maaf

Klarifikasi Rebecca Klopper
Photo : YouTube/Jakartashowbizdotcom
Klarifikasi Rebecca Klopper

Artis Rebecca Klopper muncul untuk pertama kalinya dihadapan publik setelah lama bungkam terkait video syur yang viral di media sosial. Rebecca tampak tertunduk dengan ditemani kuasa hukumnya dan sang kekasih, Fadly Faisal.

Rebecca Klopper merasa bersalah dengan video syur berdurasi 47 detik diduga perempuan mirip dengannya karena sudah menghebohkan media sosial.

“Beberapa waktu yang lalu, masyarakat Indonesia dihebohkan pemberitaan tentang saya, Rebecca Klopper. Saya meminta maaf,” imbuhnya.

Dalam pernyataannya, artis kelahiran 2001 ini secara khusus meminta maaf kepada Fadly Faisal dan keluarga kekasihnya tersebut.

“Dalam hal ini, saya Rebecca Klopper meminta maaf yang sebesar-besarnya kepada masyarakat Indonesia atas kegaduhan tersebut. Saya juga memohon maaf kepada keluarga saya, rekan kerja, dan klien-klien saya. Termasuk juga Fadly Faisal dan keluarga yang turut menjadi korban dari pemberitaan tersebut,” ujar Rebecca Klopper dikutip dari YouTube Jakartashowbizdotcom pada Rabu, 7 Juni 2023.

2. Telah Melaporkan ke Pihak Berwajib

Rebecca Klopper
Photo : Instagram @rklopper
Rebecca Klopper

Terkait video syur perempuan yang disebut mirip dengannya, Rebecca Klopper telah menyerahkan permasalahan tersebut ke pihak berwajib. Oleh sebab itu, pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada kepolisian untuk mengusut video tersebut.

“Permasalahan ini sudah saya laporkan kepada polisi di Bareskrim Mabes Polri pada Senin, 22 Mei 2023, untuk memperoleh penanganan. Untuk itu, saya menyerahkan segala sesuatu tentang masalah ini kepada kepolisian,” tutur Rebecca Klopper.

Seperti yang diketahui, video viral tersebut pertama kali disebarkan oleh akun Twitter, @dedekugem. Sementara itu, laporan telah didaftarkan Rebecca melalui kuasa hukumnya dengan nomor laporan LP/B/113/V/2023/SPKT/Bareskrim Polri.

Berdasarkan laporan yang sudah didaftarkan pemeran Sasmi di Virgo and The Sparklings itu, pelaku bisa terjerat Pasal 45 Ayat 1 juncto 27 Ayat 11 UU RI Nomor 19 Tahun 2016 tentang perubahan atas Undang-Undang RI Nomor 11 Tahun 2008 tentang ITE (Informasi, dan Transaksi Elektronik).

3. Akan Minta Pendampingan ke Psikolog

Rebecca Klopper
Photo : Instagram @rklopper
Rebecca Klopper

Setelah beredarnya video syur berdurasi 47 detik di media sosial, rupanya berdampak pada kondisi mental Rebecca Klopper. Sandy Arifin selaku kuasa hukum artis berusia 21 tahun itu akan menemani kliennya ke psikolog.

“Ke depannya akan minta pendampingan juga. Kami akan damping (Rebecca Klopper) ke psikolog,” ujar Sandy Arifin.

Selain meminta pendampingan ke psikolog, Sandy Arifin juga akan meminta perlindungan ke Komisi Nasional (Komnas) Perempuan.

“Kami juga akan membuat aduan ke Komnas Perempuan. InsyaAllah dalam waktu dekat,” imbuhnya.

Terkait kondisi Rebecca Klopper saat ini, Sandy Arifin ungkapkan bahwa kliennya sudah dalam kondisi yang lebih baik dan bisa berinteraksi dengan orang lain.

“Alhamdulillah beliau sudah lebih kuat, berani, dan sudah berani keluar, mau berinteraksi. Kami tadi juga memberikan semangat untuk hadir di sini. Memang atas kemauan sendiri bukan karena perintah kami,” jelas Sandy Arifin.

4. Menunggu Kelanjutan Laporan

Rebecca Klopper
Photo : Instagram @rklopper
Rebecca Klopper

Sandy Arifin juga mengunggapkan bahwa pihak Rebecca Klopper tengah menunggu kelanjutan dari laporan yang sudah diberikan kepada Bareskrim Mabes Polri. Sejumlah bukti yang disertakan di antaranya link video yang tersebar di media sosial.

“Kita sudah menyiapkan beberapa saksi, beberapa bukti, dan capture-an link yang sudah dikumpulkan. Jadi tinggal mengikuti proses yang sedang berjalan,” jelas Sandy Arifin.

Terkait laporan tersebut, pihak artis berdarah Indonesia-Australia tersebut akan bersikap kooperatif apabila ada pemeriksaan dari pihak kepolisian.

“Kami masih menunggu. Intinya kami akan kooperatif bilamana ada panggilan akan hadir sebagai warganegara yang baik, karena sudah membuat laporan,” imbuhnya.

Setelah lama bungkam terkait video syur berdurasi 47 detik, Rebecca Klopper ditemani oleh kuasa hukum dan Fadly Faisal akhirnya muncul ke publik. Artis asal Malang tersebut secara pribadi meminta maafa dan berterima kasih atas dukungan yang diberikan.

Baca Juga: 3 Kontroversi Rebecca Klopper, Gaya Pacaran Pernah Dikritik

  • Editor: Jean Ayu Karna Asmara
Recommended

Awal Isu Rebecca Klopper dan Fadly Faisal Putus, Akun IG Diserbu Fans

  • 27 Juni 2023, 14:21 WIB
Tak lagi unggah foto kebersamaan usai kasus video syur, muncul kabar Fadly Faisal dan Rebecca Klopper putus.

Rebecca Klopper Telah Melaporkan Penyebar Video Sejak 3 Bulan Lalu

  • 25 Mei 2023, 13:40 WIB
Rebbeca Klopper sudah laporkan penyebar video dua kali, kondisi terbaru dibeberkan teman dekat Marissya Icha.

3 Kontroversi Rebecca Klopper, Gaya Pacaran Pernah Dikritik

  • 23 Mei 2023, 16:00 WIB
Rebecca Klopper beberapa kali terseret kontroversi, terbaru diduga mirip dengan video syur yang viral di Twitter.

4 Cowok Pernah Dekat dengan Rebecca Klopper, Rizky Pahlevi Disorot

  • 23 Mei 2023, 08:00 WIB
Pacar pertama Rebecca Klooper yang go public adalah seorang selebgram bernama Rizky Pahlevi, dan terbaru Fadly Faisal.

Awal Mula Video Syur Diduga Mirip Rebecca Klopper Tersebar

  • 22 Mei 2023, 15:11 WIB
Viral video syur mirip Rebecca Klopper di Twitter, akun Instagram Fadly Faisal banjir komentar netizen.

Fadly Faisal dan Rebecca Klopper Resmi Pacaran

  • 09 Maret 2022, 21:16 WIB
Usai digosipkan dekat dengan Marissya Icha, Fadly Faisal akui pacaran dengan Rebecca Klopper. Baru jadian seminggu terakhir.
The Latest
Nathalie Holscher

Jawaban Nathalie Holscher Soal Balik Nge-DJ Usai Lepas Hijab

  • 24 Juli 2023, 10:24 WIB
iqbaal Ramadhan dan Matty Healy

Iqbaal Ramadhan Umumkan Berhenti Jadi Fans The 1975 karena Matty Healy

  • 24 Juli 2023, 09:38 WIB
Keisya Levronka dan Marlo Ernesto

Usai Punya Keisya Levronka, Giliran Instagram Marlo Ernesto Hilang

  • 21 Juli 2023, 13:16 WIB
Gigi Hadid

Kronologi Gigi Hadid Ditangkap karena Bawa Ganja Saat Berlibur

  • 21 Juli 2023, 12:09 WIB
Jovi Adhiguna

Klarifikasi Jovi Adhiguna Usai Viral Makan Kerupuk Babi di Baso A Fung

  • 21 Juli 2023, 09:48 WIB
INDEKS
Most Liked