4 Potret Terbaru Titi DJ Usai Operasi Plastik Anti Aging di Korea - Hits ZIGI.ID
Logo
Titi DJ
  • Oleh Indriane

  • Rabu, 01 Februari 2023 | 09:42 WIB
hits
Titi DJ
Photo: Instagram/@ti2dj
Titi DJ

ZIGI – Titi DJ mengungkapkan bahwa dirinya melakukan operasi plastik anti aging di Korea Selatan. Ibu Stephanie Poetri ini mengaku melakukan hal tersebut untuk membuat wajahnya kencang dan terlihat muda kembali.

Titi DJ juga memperlihatkan perubahan wajahnya sebelum dan sesudah melakukan operasi. Potretnya yang semakin menawan dan terlihat awet muda itu langsung banjir pujian dari selebriti Indonesia. Penasaran? Simak artikel ini sampai habis ya!

Baca Juga: 3 Aksi Bahagia Titi DJ Gara-gara Stephanie Poetri Pulang ke Indonesia

1. Penampilan Titi DJ Sebelum dan Sesudah Operasi Anti Aging

Titi DJ
Photo : Instagram/@ti2dj
Titi DJ

Titi DJ membagikan tiga foto berbeda yang memperlihatkan wajahnya sebelum dan sesudah melakukan anti aging surgery atau operasi anti penuaan. Dia mengungkapkan bahwa operasi tersebut dilakukan di Gangnam, Korea Selatan.

Ada lima operasi yang dikerjakan yaitu face lift, forehead lift dan neck lift yang membuat wajahnya lebih kencang dan mengurangi kerutan. Lalu, lower blepharoplasty yaitu operasi untuk menghilangkan lemak di kantung mata. Kemudian terakhir ada Fat Graft yakni proses transfer lemak dari bagian tubuh ke bagian tubuh lainnya yang memerlukan tambahan lemak.

2. Wajah Titi DJ Usai 3 Minggu Lakukan Operasi Anti Aging

Titi DJ
Photo : Instagram/@ti2dj
Titi DJ

Inilah potretnya setelah tiga minggu melakukan operasi anti aging. Dia mengaku hanya menambahkan sedikit cushion, eye make up dan lipstik yang semakin membuat wajahnya menawan. Pelantun lagu Bahasa Kalbu ini mengungkapkan alasan melakukan operasi.

Aku ingin kulit muka dan leherku kencang kembali, dengan begitu aku terlihat muda dan segar tanpa bantuan make up tebal. Aku melakukan ini untuk diriku sendiri, untuk kesenangan dan kepuasan diriku sendiri,” ungkap Titi DJ dikutip Zigi.id dari Instagramnya pada Rabu, 1 Februari 2023.

3. Titi DJ Ungkap Operasi Anti Aging Tak Merubah Muka

Titi DJ
Photo : Instagram/@ti2dj
Titi DJ

Titi DJ menegaskan bahwa operasi yang dilakukannya tidak merubah muka, namun hanya membuatnya jauh lebih muda. Rupanya, ia mulai persiapan untuk melakukan operasi anti aging tersebut sejak Oktober 2022. 

Sebelum melakukan operasi, Titi DJ dites kesehatan terlebih dulu. Dia mengatakan bahwa operasi anti aging ditangani oleh dokter Woo Seok Jang.

4. Titi DJ Ungkap Momen Usai Operasi Anti Aging

Titi DJ
Photo : Instagram/@ti2dj
Titi DJ

Penyanyi 56 tahun ini menjelaskan bahwa setelah melakukan operasi anti aging tersebut dirinya merasa ada yang aneh di wajah. Ia merasa wajah dan lehernya seperti tertarik namun tidak ada rasa sakit lantaran menggunakan pain killer

Titi DJ juga kerap minum jus labu usai operasi. Dia mengatakan bahwa gaya hidupnya yang sehat membuat wajahnya minim lebam.

Terima kasih untuk gaya hidupku yang tidak merokok dan minum alkohol. Jadi aku minim lebam dan memar alhamdulillah,” tulis Titi DJ.

Titi DJ nampak puas dengan hasil operasi anti aging yang dilakukannya di Korea Selatan. Terlihat sederet selebriti Indonesia seperti Tantri Kotak, Bunga Zainal hingga Mulan Jameela menyebut bahwa Titi DJ semakin bertambah cantik.

Baca Juga: Momen Stephanie Poetri ke Indonesia Usai 2 Tahun di AS, Titi DJ Nangis

  • Editor: Indriane
Recommended

Titi DJ Bongkar Alasan Operasi Plastik dan Biaya yang Dikeluarkan

  • 08 Februari 2023, 13:00 WIB
Titi DJ ungkap alasan jalani operasi plastik anti aging, biaya yang dikeluarkan capai ratusan juta rupiah.

3 Aksi Bahagia Titi DJ Gara-gara Stephanie Poetri Pulang ke Indonesia

  • 02 Desember 2022, 14:57 WIB
Deretan aksi Titi DJ setelah anaknya, Stephanie Poetri pulang ke Indonesia untuk konser di HITC 2022.

Momen Stephanie Poetri ke Indonesia Usai 2 Tahun di AS, Titi DJ Nangis

  • 28 November 2022, 11:52 WIB
Momen Stephanie Poetri kembali ke Indonesia usia 2 tahun di Amerika Serikat, Titi DJ bahagia dan menangis haru.

Lirik Lagu To Lose - Titi DJ, Balasan Hati-hati di Jalan Lagu Tulus

  • 31 Maret 2022, 16:54 WIB
Fakta menarik dan lirik lagu To Lose dari Titi DJ, balasan untuk single Hati-hati di Jalan milik Tulus.

Winter aespa Populer di Kalangan Pasien Operasi Plastik

  • 25 Maret 2022, 09:46 WIB
Wajah Winter aespa jadi yang paling populer di klinik operasi plastik atau oplas. Sering dijadikan referensi oleh calon pasien.

6 Aplikasi Transfer Uang Bebas Biaya Admin, Hemat dan Aman

  • 31 Maret 2023, 19:01 WIB
Aplikasi yang menawarkan layanan tanpa biaya admin untuk transaksi uang baik antar bank maupun e-wallet, dari Flip sampai PayPal.
The Latest
Once

Once Mekel Buka Suara Soal Dilarang Ahmad Dhani Bawakan Lagu Dewa 19

  • 31 Maret 2023, 16:34 WIB
Fadil Jaidi, Pak Muh dan NCT Dream

Fadil Jaidi Jelaskan Awal Mula NCT Dream Bisa Salim ke Pak Muh

  • 31 Maret 2023, 15:03 WIB
Rumah Jessica Iskandar

Terekam CCTV, Jessica Iskandar Ungkap Penampakan di Rumahnya

  • 31 Maret 2023, 12:41 WIB
Gwyneth Paltrow

Viral, Aksi Gwyneth Paltrow Usai Menang Gugatan Kasus Kecelakaan Ski

  • 31 Maret 2023, 12:03 WIB
Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoesoedibjo

Kabar Duka dari Valencia Tanoesoedibjo dan Kevin Sanjaya

  • 31 Maret 2023, 11:07 WIB
INDEKS