ZIGI – Sosok suami Lindsay Lohan, Bader Shammas tengah mencuri perhatian publik. Ia disebut-sebut sebagai pengusaha asal Kuwait yang pertama kali bertemu dengan pemain film Mean Girls tersebut di Dubai.
Diketahui bahwa Lindsay Lohan dan Bader Shammas resmi menikah pada Jumat, 1 Juli 2022. Pernikahan yang digelar secara tertutup itu berlangsung satu hari sebelum Lindsay ulang tahun ke-36 tahun. Yuk simak fakta-fakta Bader Shammas di bawah ini!
Baca Juga: Lindsay Lohan Resmi Menikah dengan Pengusaha Asal Kuwait
1. Keluarga Bader Shammas Sangat Tertutup

Bader Shammas berasal dari Kuwait. Dia begitu tertutup dengan kehidupan pribadinya dan tidak pernah mengungkapkan sosok keluarga. Dikutip dari Page Six, keluarga Bader adalah orang yang bergengsi di Kuwait.
Dikabarkan bahwa Bader Shammas adalah seorang muslim. Diketahui bahwa sejak beberapa tahun lalu Lindsay Lohan juga kerap dikaitkan dengan agama Islam.
Bukan tanpa sebab, ia beberapa kali membagikan foto dengan mengenakan hijab dan tengah memegang Al-Quran. Lindsay sempat menuturkan bahwa dirinya pernah belajar tentang agama Islam.
2. Bader Shammas Pernah Kuliah di Amerika Serikat

Bader Shammas pernah kuliah di University of South Florida untuk mendapatkan gelar di bidang teknik mesin dari 2007 hingga 2010. Setelah itu, ia kuliah di University of Tampa untuk mendapatkan gelar Bachelor of Science di bidang keuangan dari 2010 hingga 2012.
3. Pekerjaan Bader Shammas

Bader Shammas adalah seorang pemodal yang menjabat sebagai asisten wakil presiden di Credit Suisse, sebuah perusahaan manajemen kekayaan internasional yang berbasis di Dubai. Menurut Elle, sebelumnya pria yang dikabarkan kelahiran 1987 itu pernah bekerja sebagai associate di BNP Paribas Wealth Management hingga tahun 2017.
4. Bader Shammas Tinggal di Dubai

- Editor: Indriane