ZIGI – Kepergian Nani Wijaya pada Kamis, 16 Maret 2023 menyisakan duka mendalam bagi industri hiburan Tanah Air. Pasalnya, pemain sinetron Tukang Bubur Naik Haji ini telah berkarier sejak usia 16 tahun atau pada 1960 silam.
Di usia senja, Nani Wijaya bahkan masih aktif membintangi beberapa sinetron dan film. Hal itulah yang membuat ia dikenal oleh masyarakat dari berbagai generasi. Potret-potret Nani Wijaya saat muda pun membuat warganet penasaran. Simak potret Nani Wijaya di artikel ini!
Baca Juga: 3 Fakta Nani Wijaya Meninggal Dunia, Para Artis Berduka
Nani Wijaya atau Nani Widjaja telah berkarier sejak tahun 1960 dengan membintangi film Darah Tinggi. Dikutip dari Facebook Perpustakaan Nasional, inilah gaya Nani di tahun 1965 dan diberi judul ‘Si Manis Nanny Widjaja’. Kala itu, ia tengah mengejar sarjana di Fakultas Hukum usai membintangi film Njanjian di Lereng Dieng.

Hampir setiap tahunnya, wajah Nani Widjaja muncul di perfilman dan sinetron Indonesia. Ia juga pernah membintangi film populer Roda-roda Gila (1978). Potret hitam putih ini disebut diambil pada 1978 dan diterbitkan oleh situs resmi Perpustakaan Nasional.

Nani Wijaya tampak mulai menutupi rambutnya dalam potret di tahun 1996. Ia terlihat masih bugar dengan dandanan sederhana dan senyuman manis ke arah kamera.

Inilah gaya Nani Wijaya di tahun 2016 yang dibagikan oleh anaknya, Cahya Kamila. Pemain Bajaj Bajuri tersebut masih aktif untuk melakukan wawancara dengan awak media. Di tahun itu, Nani juga masih disibukkan syuting sinetron Tukang Bubur Naik Haji.

Di April 2017, Cahya memperlihatkan momen bersama ibunya yang tengah terbaring. Ia berharap agar Nani Wijaya tetap sehat dan selalu bahagia.

Untuk diketahui, Nani Wijaya masih terus berkarier meski usianya tak muda lagi. Sinetron terakhir yang ia bintangi adalah Cinta Mulia pada tahun 2020. Di tahun 2021, ia mendapatkan Lifetime Achievement Award di Indonesian Movie Actor Awards.

Kondisi Nani Wijaya semakin menurun sejak pertengahan 2022. Bahkan, ia juga sempat dijenguk oleh Deddy Mizwar seperti yang terlihat dalam postingan Instagram @deddy_mizwar pada 13 Oktober 2022.

Pada 9 Februari 2023, Cahya Kamila mengungkapkan bahwa sang ibu pernah bernyanyi dalam album Bintang & Lagu: 1000 Langkah yang diproduksi oleh Bali Records dan kini diedarkan kembali oleh Musica Studios. Di potret itu, Nani Wijaya terlihat masih bisa tersenyum dan berkomunikasi dengan orang sekitarnya.

Itulah potret Nani Wijaya dari masa ke masa. Kini, aktris senior tersebut telah tiada dan ia sempat dirawat di RSUP Fatmawati, Jakarta sejak awal Maret 2023 karena sesak napas. Rumah duka berada di Jalan Besakih No.15-17 Sentul City Selatan. Selamat jalan Nani Wijaya!
Baca Juga: Profil dan Biodata Nani Wijaya: Umur, Suami, Anak, Sinetron, Meninggal
- Editor: Indriane