ZIGI – Beberapa hari ini santer isu Raffi Ahmad sebagai salah satu calon Presiden 2024 dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Kabar yang berawal dari unggahan salah satu kader tersebut menuai pro-kontra dari netizen.
Banyak yang merasa sosok Raffi Ahmad belum cukup kompeten untuk menjadi orang nomor satu di Indonesia. Lantas, seperti apa sikap Raffi Ahmad terkait terjun ke politik? Simak berita lengkapnya di bawah ini.
Baca juga: Momen Manis Luna Maya dan Choi Siwon, Lunch Bareng hingga Ngegombal
Raffi Ahmad Diisukan Jadi Calon Presiden

Rumor Raffi Ahmad dicalonkan sebagai calon Presiden pertama kali digaungkan oleh Zulkieflimansyah, Ketua Badan Pembinaan Kepemimpinan Daerah DPP PKS sekaligus Gubernur NTB. Dalam unggahan instgaram pada Jumat, 27 Mei 2022, dirinya menulis soal Milad (ulang tahun) PKS yang ke-20.
Dalam acara tersebut, Zulkieflimansyah dan kepala daerah dari partai PKS sedang membahas soal Pemilihan Presiden yang akan berlangsung pada tahun 2024 nanti. Diskusi tersebut menyinggung sosok seperti apa yang pantas untuk dicalonkan PKS untuk Pilpres 2024.
“Ternyata dari ngomong-ngomong informal dengan Kepala Daerah PKS ini kalau ditanya siapa yang pantas dicalonkan OK di Pilpres 2024 yang muncul bukanlah Anies Baswedan, Ganjar dan Prabowo tapi sosok muda seperti Raffi Ahmad,” tulis Zukiefli dikutip Zigi.id pada Senin, 30 mei 2022.
Twitter kemudian dipenuhi komentar yang sebagian tidak setuju dengan pernyataan di atas. Banyak yang merasa Raffi belum banyak berpengalaman di bidang politik. Warganet merasa pernyatan Ketua DPP PKS tersebut hanya gimmick untuk menarik perhatian pemilih muda.
PKS Belum Berikan Nama Calon

- Editor: Erika Rizqi Rachmani