Awal Mula Kasus TikTokers Lina Mukherjee karena Konten Makan Babi - Hits ZIGI.ID
Logo
Lina Mukherjee
  • Oleh Indriane

  • Kamis, 27 April 2023 | 18:52 WIB
hits
Lina Mukherjee
Photo: Instagram/@linamukherjee_
Lina Mukherjee

ZIGI – TikTokers Lina Mukherjee tengah menjadi sorotan karena konten makan daging babi. Pasalnya, perempuan bernama asli Lina Lutfiawati ini membaca ‘Bismillah’ terlebih dulu sebelum makan daging hewan tersebut.

Akibat hal itu, Lina dilaporkan ke pihak kepolisian pada Maret 2023. Terbaru, status Lina dikabarkan sudah menjadi tersangka dalam kasus dugaan penistaan agama akibat konten makan babi yang ia unggah di media sosialnya. Simak artikelnya di bawah ini!

Baca Juga: 8 Potret Ganteng Gata Aditya, Artis TikTok Asal Surabaya

Awal Mula Lina Mukherjee Bikin Konten Makan Babi

Lina Mukherjee
Photo : YouTube/Lina Mukherjee
Lina Mukherjee

Lina Mukherjee sempat membagikan video TikTok pada Maret 2023 lalu ketika ia mencoba makan kulit babi. Alasan dia mengonsumsi makanan tersebut karena penasaran dengan rasanya sebab makanan tersebut sering muncul di FYP TikTok.

“Bismillahirahmanirahim. Eh lupa. Guys, hari ini kayaknya aku dipecat dari kartu keluarga karena aku penasaran banget sama yang namanya kriuk babi ya. Jadi hari ini rukun iman udah aku langgar. Udah pasti kartu keluargaku dicabut, tapi aku penasaran karena di TikTok ku banyak (video) kriuk babi,” ujar Lina dikutip Zigi.id dari TikTok @linamukherjeereal pada Kamis, 27 April 2023.

Setelah itu, ia menerangkan bahwa pernah juga memakan daging babi dan rasanya biasa saja. Setelah makan daging babi, Lina mengatakan dirinya sempat bertanya tentang keberadaan masjid namun ditegur oleh mantan pacarnya.

Dalam video TikTok tersebut, Lina terlihat menggigit kulit babi dan dahinya langsung mengernyit. Dia mengatakan bahwa makanan tersebut tak seenak cerita orang-orang di TikTok.

“Kriuk babi kayak daging sapi yang dijemur, yang keras. Gak seenak kayak orang cerita di TikTok ya, aku sih biasa aja,” imbuhnya.

Lina Mukherjee Akui Salah

Lina Mukherjee
Photo : Instagram/@linamukherjee_
Lina Mukherjee

Setelah itu, Lina Mukherjee dilaporkan oleh dua orang pengacara yakni M Syarif Hidayat dan Sapriadi Syamsudin ke Polda Sumsel pada Rabu, 15 Maret 2023. Konten tersebut menuai kritik dari banyak pihak dan disebutkan bahwa umat Muslim merasa dirugikan.

Dikutip dari Sumsel 24, Lina mengaku enggan klarifikasi langsung ke Polda Sumsel. Ia mengalami kendala dalam hal biaya dan meminta kasusnya dilimpahkan ke Jakarta.

Ketika berbincang-bincang dengan Ashanty, TikTokers yang sering foto bareng artis Bollywood ini mengaku salah. Ia mengatakan bahwa konten tersebut dilakukannya karena sudah merasa stres dengan masalah keluarga.

“Iya aku salah nyebut ‘Bismillah’. Iya gak sopan, makanya aku minta maaf ya masyarakat Indonesia. Gak akan ngulangin lagi,” ujar Lina.

Kini, Lina Mukherjee ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan penistaan agama per Kamis, 27 April 2023. Dikutip dari Info Sumsel, Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Sumsel Kombes Pol Agung Marlianto Basuki SIK mengatakan bahwa pihaknya telah menerima surat pemberitahuan hasil fatwa MUI yang menyatakan bahwa apa yang dilakukan Lina Mukherjee termasuk penistaan agama.

Lina Mukherjee diminta datang untuk pemeriksaan pada 2 Mei 2023. Hingga saat ini, Lina belum buka suara soal dirinya menjadi tersangka.

Baca Juga: 5 Fakta Pandawara Group, TikTokers Viral Usai Aksi Bersihkan Sampah

  • Editor: Indriane
Recommended

Batal Ditahan, Lina Mukherjee Minta Maaf Soal Konten Makan Babi

  • 05 Mei 2023, 13:18 WIB
TikTokers Lina Mukherjee minta maaf usai bikin konten makan kriuk babi, batal ditahan oleh Polda Sumsel.

Profil dan Biodata Lina Mukherjee: Agama, Umur, Karier, Pacar, IG

  • 28 April 2023, 12:21 WIB
Profil dan biodata Lina Mukherjee, TikTokers penyuka Bollywood yang jadi tersangka imbas konten makan kulit babi.

Profil dan Biodata Anggika Bolsterli: Agama, Pacar, Film, Karier, IG

  • 01 Juni 2023, 08:00 WIB
Profil dan biodata Anggika Bosterli, aktris pemeran karakter Ratna Rengganis di film Hati Suhita.

Sinopsis dan Link Nonton Marriage with Benefits, Berawal dari Skandal

  • 31 Mei 2023, 20:22 WIB
Jessica Mila dan Abimana Aryasatya duet main dalam serial cinta Marriage with Benefits episode 1-10.

Fakta dan Sinopsis Spirit Doll, Film Horor Anya Geraldine

  • 31 Mei 2023, 19:00 WIB
Film horor Spirit Doll tayang perdana di bioskop Tanah Air pada Kamis, 1 Juni 2023, diangkat dari boneka arwah yang viral 2022.

Nonton Bitch X Rich Episode 1-10 Sub Indo, Peran Jahat Yeri Red Velvet

  • 31 Mei 2023, 17:00 WIB
Spoiler dan link nonton Bitch X Rich sub Indo, Yeri Red Velvet jadi pelaku pembunuhan sekaligus pembully di sekolah elit.
The Latest
Anggika Bolsterli

Profil dan Biodata Anggika Bolsterli: Agama, Pacar, Film, Karier, IG

  • 01 Juni 2023, 08:00 WIB
Sia

Sia Akui Idap Autisme Usai Kontroversi Film Music

  • 31 Mei 2023, 13:00 WIB
Aldi Taher

Alasan Aldi Taher Selalu Ceria dan Kocak, Pernah Divonis Kanker

  • 31 Mei 2023, 12:44 WIB
Azealia Banks dan Taylor Swift

Azealia Banks Beri Peringatan Taylor Swift Soal Kelakuan Matty Healy

  • 31 Mei 2023, 11:52 WIB
Jefferson Machado

4 Fakta Jefferson Machado Meninggal, Ditemukan di Peti Usai Hilang

  • 31 Mei 2023, 11:32 WIB
INDEKS