ZIGI – Elon Musk berharap istri Sergey Brin, Nicole Shanahan mengajukan tuntutan kepada penyebar fitnah atas rumor perselingkuhan mereka. Sebelumnya, CEO Tesla ini membantah bahwa dirinya berselingkuh dengan istri sahabatnya tersebut.
Bahkan akibat perselingkuhan mereka, Sergey Brin dikabarkan menarik sejumlah dana investasi di perusahaan Elon Musk. Berikut lanjutan rumor perselingkuhan Elon Musk dan Nicole Shanahan. Yuk simak ulasannya di bawah ini!
Baca Juga: Elon Musk Bantah Pacaran dengan Istri Pendiri Google, Nicole Shanahan
Elon Musk Minta Istri Pendiri Google untuk Tuntut Penyebar Fitnah

Elon Musk mempertegas sanggahannya terkait rumor perselingkuhan dengan Nicole Shanahan. Melalui akun Twitternya, Elon Musk berharap Nicole menuntut orang yang sudah menyebarkan rumor tersebut.
“Nicole bukan orang publik, jadi bisa menang (di pengadilan). Saya harap dia menuntut mereka. (Michael Siconolfi dari Wall Street Journal) telah melakukan banyak laporan palsu,” tulis Elon Musk dikutip Zigi.id dari Twitternya, @elonmusk pada Jumat, 29 Juli 2022.
Alasannya untuk meminta Nicole Shanahan untuk melaporkan penyebar fitnah tersebut dikarenakan dirinya seorang publik figur yang memiliki kemungkinan kecil untuk menang.
“Sebagai ‘publik’ (figur), standar untuk memenangkan pencemaran nama baik terhadap sebuah berita hampir tidak mungkin. Mereka bisa bilang aku Setan dan ‘sumber’nya adalah dukun mereka,” ujar Elon Musk.
Elon Musk juga menjelaskan bahwa dirinya sempat berbicara kepada Sergey terkait rumor tersebut. Baik Sergey maupun orang yang dikenalnya mengaku tidak pernah berbicara dengan Wall Street Journal.
Elon Musk Bantah Minta Maaf ke Sergey Sampai Berlutut

Pendiri SpaceX ini sempat dikabarkan persahabatannya dengan Sergey Brin renggang. Selanjutnya Elon Musk juga disebut meminta maaf sampai berlutut kepada Sergey.
Menanggapi kabar tersebut, Elon Musk berbicara kepada New York Post pada Senin, 25 Juli 2022 bertepatan rumor perselingkuhan mereka ramai diperbincangkan.
“Saya tidak akan berlutut dan memohon kepada siapapun,” ujar Elon Musk dikutip dari New York Post pada Jumat, 29 Juli 2022.
Sementara pihak Wall Street Journal mengatakan bahwa pernyataan tersebut dari salah seorang sumber dan mereka mendukung dengan laporan tersebut. Di sisi lain, Elon Musk menegaskan kembali bahwa ia hanya akan berlutut ketika melamar seseorang.
“Saya hanya akan berlutut untuk melamar pernikahan. Dan saya belum melamar Serger,” canda Elon Musk.
Pengusaha berusia 51 tahun ini juga mengatakan menuntut orang melalui hukum dirasa percuma sehingga ia memilih untuk melakukannya di Twitter. Seperti baru-baru ini, Elon Musk kembali membahas rumor perselingkuhannya dan berharap Nicole Shanahan, istri pendiri Google menuntut penyebar fitnah.
Baca Juga: Isu Istri Mendua, Sergey Brin Tarik Investasi di Perusahaan Elon Musk
- Editor: Jean Ayu Karna Asmara