Fakta dan Lirik Lagu Mata Hati - Canti Tachril, Soal Perasaan Mendalam - Hits ZIGI.ID
Logo
Canti Tachril
  • Oleh Indriane

  • Selasa, 21 Juni 2022 | 18:55 WIB
hits
Canti Tachril
Photo: Instagram/@cantitachril
Canti Tachril

ZIGI – Lagu Mata Hati yang dinyanyikan oleh Canti Tachril dirilis pada Jumat, 17 Juni 2022. Istri Adipati Dolken ini mengungkapkan bahwa lagu tersebut berisi soal curahan hatinya dan penulisan lirik dibantu oleh Petra Sihombing.

Diketahui bahwa lagu Mata Hati merupakan single kedua Canti Tachril setelah merilis single debut Sanubariku pada Januari 2022. Yuk simak fakta menarik dan lirik lagu Mata Hati dari Canti Tachril di bawah ini!

Baca Juga: Fakta dan Lirik Lagu Dua Remaja Dua Cerita - Luthfi Aulia, Soal Cinta

Makna Lagu Mata Hati – Canti Tachril

Canti Tachril
Photo : Instagram/@cantitachril
Canti Tachril

Canti Tachril resmi merilis lagu Mata Hati yang berarti perasaan mendalam. Lagu ini menceritakan tentang perasaan takut akan perubahan yang sempat dialaminya. Menurut Canti, seiring berjalannya waktu dalam hidup sudah pasti banyak perubahan yang terjadi, dan itu menurutnya sangat menakutkan.

Lirik lagu Mata Hati ditulis oleh Canti dan Petra Sihombing. Dia mengaku senang mengutarakan perasaannya lewat lagu.

“Aku adalah tipe orang yang harus curhat lewat musik dan aku juga berharap teman-teman yang mendengarkan bisa relate dengan ceritaku,” kata Canti dalam rilis pers yang diterima oleh Zigi.id pada Jumat, 21 Juni 2022.

Tantangan Canti Tachril di Lagu Mata Hati

Canti Tachril
Photo : Instagram/@cantitachril
Canti Tachril

Lagu Mata Hati memiliki tantangan tersendiri mulai dari proses rekaman yang memakan waktu
berhari-hari hingga persiapan syuting musik video yang bisa dibilang sangat singkat.

Canti dan Bagoes Tresna selaku sutradara menjelaskan bahwa mereka memberikan kebebasan berimajinasi kepada penonton musik video Mata Hati dalam memahami alur cerita dan berharap semuanya bisa tersentuh hatinya.

Lewat lagu ini, Canti ingin mengajak para pendengar berhenti sebentar untuk mendengarkan apa kata hatinya.

Lirik Lagu Mata Hati – Canti Tachril

Canti Tachril
Photo : Instagram/@cantitachril
Canti Tachril

Melangkah semakin jauh
Dari arah kepastian
Mimpi yang tak tergapai
Terhentikan oleh pikiran

Sampai kini
Masih tertinggalkan
Karena jiwa ini
Takut mengalami perubahan

Terngiang di telinga
Alunan yang terbaik
Pejamkan mata hati
Dengarkan intuisi
Dalam diri
Untuk meninggalkan
Rasa takut yang kini
Harus ku jalani
Pun sendiri

Hadapilah masa depan
Bahwa ada jalan untuk diri ini
Melangkah ke dunia
Yang terus berputar
Dan berjalan di samping waktu

Karena jiwa ini
Ingin meninggalkan
Rasa takut yang kini
Harus ku jalani
Percayalah.. Percayalah

Demikian fakta menarik dan lirik lagu Mata Hati dari Canti Tachril. Berikut video klip Mata Hati yang diunggah di YouTube Canti:

Baca Juga: Fakta dan Terjemahan Lirik Lagu Flying High - JKT48, Viral di TikTok

  • Editor: Indriane
Recommended

Canti Tachril Melahirkan Anak Pertama, Adipati Dolken Ungkap Namanya

  • 08 Desember 2022, 10:18 WIB
Adipati Dolken umumkan kelahiran anak pertamanya dengan Canti Tachril pada Kamis, 8 Desember 2022, berjenis kelamin perempuan.

Kronologi Adipati Dolken Ditipu Saat Beli Rumah, Rugi Miliaran Rupiah

  • 15 Agustus 2022, 17:06 WIB
Adipati Dolken dan Canti Tachril kena tipu saat beli rumah mewah, kini lapor ke polisi karena kerugian capai miliaran rupiah.

Reaksi Canti Tachril Soal Adipati Dolken Adegan Ciuman di Film Terbaru

  • 25 November 2021, 11:28 WIB
Adipati Dolken ungkap reaksi Canti Tachril soal adegan ciuman dengan Della Dalrtyan di film Akhirat: A Love Story.

Kolaborasi dengan Kemenparekraf, SilverQueen Rilis 5 Kemasan Spesial

  • 26 Juli 2023, 19:28 WIB
Kolaborasi co-branding sama Wonderful Indonesia, SilverQueen ajak rayakan keindahan budaya Indonesia lewat kampanye #IniIndonesia.

Nonton My Lovely Liar Episode 1-16 Sub Indo, Drama Minhyun dan So Hyun

  • 24 Juli 2023, 18:30 WIB
Link nonton dan spoiler My Lovely Drama sub Indo yang tayang perdana Senin 24 Juli 2023, dibintangi Kim So Hyun dan Hwang Minhyun.

Jawaban Nathalie Holscher Soal Balik Nge-DJ Usai Lepas Hijab

  • 24 Juli 2023, 10:24 WIB
Nathalie Holscher tanggapi tudingan bakal kembali ke profesi lamanya sebagai DJ usai lepas hijab dua pekan yang lalu.
The Latest
Nathalie Holscher

Jawaban Nathalie Holscher Soal Balik Nge-DJ Usai Lepas Hijab

  • 24 Juli 2023, 10:24 WIB
iqbaal Ramadhan dan Matty Healy

Iqbaal Ramadhan Umumkan Berhenti Jadi Fans The 1975 karena Matty Healy

  • 24 Juli 2023, 09:38 WIB
Keisya Levronka dan Marlo Ernesto

Usai Punya Keisya Levronka, Giliran Instagram Marlo Ernesto Hilang

  • 21 Juli 2023, 13:16 WIB
Gigi Hadid

Kronologi Gigi Hadid Ditangkap karena Bawa Ganja Saat Berlibur

  • 21 Juli 2023, 12:09 WIB
Jovi Adhiguna

Klarifikasi Jovi Adhiguna Usai Viral Makan Kerupuk Babi di Baso A Fung

  • 21 Juli 2023, 09:48 WIB
INDEKS
Most Liked