Fuji Utami Klarifikasi Isu Putus, Sempat Unfollow IG Thariq Halilintar - Hits ZIGI.ID
Logo
Fuji Utami dan Thariq Halilintar
hits
Fuji Utami dan Thariq Halilintar
Photo: Instagram @fuji_an
Fuji Utami dan Thariq Halilintar

ZIGI – Fuji Utami dan Thariq Halilintar menjalin hubunan sejak Februari 2022, keduanya saat ini jadi salah satu couple goals bagi netizen. Namun pada Januari 2023, muncul isu Fuji dan Thariq putus karena keduanya kepergok saling unfollow Instagram masing-masing. 

Dalam podcast bersama Axel Matthew Thomas, Fuji Utami mengklarifikasi kabar miring mengenai hubungannya dengan sang kekasih. Simak penjelasan Fuji di bawah ini.

Baca juga: Kronologi Nama Fuji Utami Dicatut untuk Modus Penipuan

Fuji Utami Klarifikasi Isu Putus dengan Thariq Halilintar

Fuji Utami dan Axel Matthew Thomas
Photo : YouTube/Axel Matthew Thomas
Fuji Utami dan Axel Matthew Thomas

Fuji mengakui kedekatan Thariq dengan keluarga dimulai dari sikap sang pacar yang gentleman. Saat mengantar Fuji pulang malam hari, adik Atta Halilintar ini selalu menyempatkan diri turun dan menyapa kedua orang tua Fuji.

Namun beberapa kali keduanya putus karena komunikasi yang buruk. Menurut Fuji, mereka punya beda pemikiran tapi tidak pernah diungkapkan. Semakin hari, Fuji dan Thariq mulai mengerti satu sama lain.

“Kemarin tuh kamu habis posting kamu nangis berdua ya? Itu kenapa?” tanya Axel. Fuji pun menjawab, “Ada deh, itu beneran nangis. Tapi ada deh. Wajar gak sih orang nangis?”

Karena menolak menjawab, Axel kembali bertanya mengenai berita Fuji dan Thariq saling unfollow Instagram masing-masing hingga muncul isu putus. Menurut cewek 20 tahun ini, ia memiliki alasan tersendiri. 

“Ada deh. Itu surprise. Kan suprise-nya udah selesai. Ngeprank (buat hari ulang tahun Thariq),” tuturnya menepis isu putus dengan Thariq. Sebagai informasi, Thariq berulang tahun yang ke-24 pada 29 Januari 2023. 

Alasan Fuji Utami Belum Mau Main Film dan Series Lagi

Fuji Utami
Photo : YouTube/Axel Matthew Thomas
Fuji Utami

Fuji Utami debut akting dengan film Bukan Cinderella yang tayang perdana pada 22 Oktober 2022. Namun sejak trailer film dirilis, akting dari pacar Thariq Halilintar ini menuai banyak perhatian publik. Netizen menilai akting Fuji belum cukup matang hingga menuduhnya hanya aji mumpung. 

Gara-gara berbagai komentar miring, adik ipar almarhum Vanessa Angel ini mengaku masih trauma. Ia takut muncul hujatan yang tak berkesudahan, sama seperti ketika film pertamanya rilis.

“Aduh, takut dihujat, soalnya film pertama dihujat banget. Karena akting gue jelek, kayaknya iya deh, tapi gak tau juga. Itu bikin trauma, jujur. Jadi banyak tawaran film dan series, aku tolak semua. Bukan tolak sih (tapi aku bilang) ‘Kak jangan dulu ya, boleh gak sih tahun depan aja?’,” begitu kata Fuji.

Ternyata menjelang penayangan Bukan CinderellaFuji sempat menengok sosial media untuk melihat tanggapan warganet. Ia menyadari cuplikan film tersebut jadi trending di Twitter.

“3 bulan itu dikata-katain tiap hari, trending, Banyak yang nonton. Tapi yang ngata-ngatain itu bukan cuma film itu doang, tapi semua kesalahan bahkan sampai fitnah gitu, ‘Ini mah jadi pemeran utama karena kakaknya meninggal’,” tandasnya lagi.

Mengenai hubungannya dengan Thariq Halilintar, Fuji Utami tidak menyangka mereka bisa sejauh ini. Ia mengaku siap jika dipertemukan oleh keluarga Thariq. Mengingat usia yang msih muda, Fuji menegaskan dirinya belum punya bayangan soal menikah.

Baca juga: Tanggapan Fuji Utami Disebut Artis Jalur Musibah

  • Editor: Erika Rizqi Rachmani
Recommended

Fuji Utami Dinilai Sombong Usai Pasang Larangan Foto di Depan Rumahnya

  • 10 Maret 2023, 12:31 WIB
Reaksi Fuji Utami dituduh sombong hingga disebut ingin bawa cowok tanpa ketahuan usai pasang tanda dilarang foto di depan rumah.

Fuji Utami Klarifikasi Soal Beli Rumah Rp13 Miliar Secara Cash

  • 08 Maret 2023, 09:35 WIB
Fuji Utami ungkap tips beli rumah di usia 20 tahun hingga klarifikasi soal harganya yang mencapai Rp13 miliar.

7 Potret Rumah Mewah Fuji Utami, Beli Sendiri di Usia 20 Tahun

  • 05 Maret 2023, 09:07 WIB
Penampakan rumah mewah Fuji Utami harga miliaran, ada dua lantai, kamar khusus Gala Sky hingga sistem keamanan ketat.

Jawaban Tegas El Rumi Usai Dijodohkan dengan Fuji Utami

  • 27 Februari 2023, 11:42 WIB
Giliran El Rumi angkat bicara mengenai perjodohan dengan Fuji Utami yang digembor-gemborkan oleh netizen.

Marsha Aruan Tanggapi Soal Perjodohan El Rumi dengan Fuji

  • 24 Februari 2023, 12:01 WIB
Kini jadi mantan pacar, Marsha Aruan ikut buka suara soal ramainya perjodohan El Rumi dengan Fuji Utami.

Fuji Utami Buka Suara Soal Dijodohkan dengan El Rumi

  • 21 Februari 2023, 13:19 WIB
Tanggapan Fuji Utami usai ramai dijodohkan dengan El Rumi hingga bicara soal peluang balikan dengan Thariq Halilintar.
The Latest
Khan Theux

Profil dan Biodata Khan Theux: Agama, Umur, Pacar, Adik Laura Theux

  • 24 Maret 2023, 16:22 WIB
Ilustrasi Keuangan

Sosok Artis Inisial P Jadi Sorotan Usai Diduga Terlibat Pencucian Uang

  • 24 Maret 2023, 15:10 WIB
Ne-Yo, Lindsay Lohan, Austin Mahone

Lindsay Lohan hingga Ne-Yo Digugat Soal Promosi Kripto Secara Ilegal

  • 24 Maret 2023, 13:53 WIB
Hotman Paris

Hotman Paris Beri Imbalan ke Cleaning Service yang Temukan Dompetnya

  • 24 Maret 2023, 13:07 WIB
Ayu Dewi dan Regi Datau

Penghasilan Regi Datau Dibongkar, Ayu Dewi Bereaksi

  • 24 Maret 2023, 11:14 WIB
INDEKS