ZIGI – Gigi Hadid dan Bella Hadid menjadi model untuk fashion show Marc Jacobs Fall 2022 yang digelar di New York pada Senin, 27 Juni 2022. Penampilan model kakak beradik ini hampir tidak dikenali dengan gaya rambut mullet setengah botak.
Benarkah Gigi Hadid dan Bella Hadid rela mencukur habis setengah rambutnya? Yuk simak rahasia mereka di bawah ini!
Baca Juga: Gigi Hadid Sumbangkan Penghasilan Fashion Week untuk Ukraina
Penampilan Terbaru Gigi dan Bella Hadid Bikin Pangling

Gigi Hadid dan Bella Hadid melenggang dengan di fashion show Marc Jacobs Fall 2022. Sebagian besar model membawakan koleksi Marc Jacobs yang didominasi pakaian berukuran besar dan berbahan rajut.
Kakak beradik asal Palestina ini menjadi salah satu model high class untuk menghiasi panggung Marc Jacobs Fall 2022. Bahkan penampilan Gigi dan Bella Hadid cukup mencengangkan karena berbeda dari yang biasanya.
Pasalnya, Marc Jacobs menerapkan model rambut mullet untuk para model. Pada sisi kanan dan kiri kepala dibiarkan botak sementara bagian belakang rambut tergerai panjang.
Melansir dari majalah Vogue, gaya rambut yang diterapkan oleh Marc Jacobs ini hampir mirip dengan replika dari Blade Runner Sean Young dimana bagian poni terlihat seperti bumper yang lurus namun tidak menutup wajah.
Pada penampilannya di Marc Jacobs Fall 2022, Gigi Hadid mengenakan pakaian besar berbahan rajut berwarna pink. Sedangkan Bella Hadid mengenakan kostum berukuran besar berbahan mengkilap, dan berwarna hitam dengan lapisan menyerupai balon.
Bukan hanya bagian rambutnya saja yang terlihat dipangkas, Gigi dan Bella Hadid juga terlihat tidak beralis membuat penampilannya cukup sulit untuk dikenali.
Metode Gaya Rambut Gigi dan Bella Hadid

Jika diperhatikan secara seksama, Gigi dan Bella Hadid rupanya tidak benar-benar memangkas rambutnya demikian. Diketahui metode yang digunakan adalah menggunakan prostetik yakni alat atau benda yang digunakan untuk mengganti bagian tubuh asli.
Prostetik yang digunakan oleh Gigi dan Bella Hadid merupakan lapisan kepala yang menyerupai kulit. Untuk menambah kesan asli pada bagian kepalanya, staylish menerapkan wig yang dipasangkan di kepala dan dijepit kemudian didiamkan beberapa waktu.
Gigi dan Bella Hadid juga tidak benar-benar mencukur alis mereka melainkan mewarnai rambut alis dengan warna pirang atau menyerupai kulit sehingga model terkesan telah mencukur alisnya.
Marc Jacobs mengenalkan 42 busana selama Marc Jacobs Fall 2022. Dominasi busana merupakan kostum berukuran besar dengan tema musim gugur. Hampir seluruh model menggunakan gaya mullet dan sepatu berhak tinggi berwarna putih.
Baca Juga: Akhirnya Ngaku, Bella Hadid Menyesal Operasi Plastik
- Editor: Jean Ayu Karna Asmara