Inul Daratista Ajak David Ozora ke Jombang Setelah Sembuh

Sesama orang Jawa Timur, Inul Daratista berjanji untuk mengajak David Ozora untuk berkeliling ke Jombang. Bukan hanya itu, penyanyi berusia 44 tahun ini juga ingin mengajak David berziarah ke beberapa makam kiai.
“Yuk tante Inul dan om Adam nunggu kita jalan-jalan ke Tebu Ireng Jombang, dan sowan (berziarah) ke makam Gus Dur, juga sowan ke tempat lainnya,” tulis Inul Daratista.
Melihat David Ozora sudah sadar dari koma, Inul mengaku masih berduka dengan yang dialami oleh David. Namun, penyanyi kelahiran 1979 itu tidak menyangka bahwa David sosok yang tegar dan memiliki keinginan sembuh yang tinggi.
“Aku loh yang belum bisa move on membayangkan David (sekarang) bisa tertawa, senyum, bilang ‘oke-oke, sebentar lagi sembuh’. Ya Allah gusti, sehat ya sayang. Harus sehat,” lanjut pelantun Berlian itu dalam bahasa Jawa.
Unggahan Inul Daratista mengundang banyak doa dari netizen untuk kesembuhan David Ozora. Tidak sedikit juga ikut terharu dengan kata-kata yang disampaikan oleh ibu satu anak tersebut.
“Ya ampun, nangis lagi aku baca captionnya mbak Inul. Yang kuat ya nak David menjalankan semua ini, masa depanmu pasti sukses, sehat kuat seperti semula,” komentar netizen.
“Mbak kok aku nangis ya bacanya, rasanya takut kalau hal yang dialami oleh Davis terjadi ke anak laki-lakiku, anak satu-satunya,” timpal netizen lain.
“Aku lihat videonya saja masih mewek lho bun. Semangat David, segera pulih,” tutur netizen lain.
Inul Daratista merasa iba ketika mendengar David Ozora koma selama 38 hari akibat penganiayaan yang dilakukan oleh Mario Dandy. Akhirnya Inul bisa menjenguk setelah beberapa hari David sadar dari komanya hingga David ingin memegang kumis David Suseno.
Baca Juga: Kritik Tajam Kiky Saputri Soal Kasus Mario Dandy Aniaya David
- Editor: Jean Ayu Karna Asmara