ZIGI – Nita Gunawan akhirnya klarifikasi soal tudingan jadi selingkuhan Raffi Ahmad. Belakangan ini, media sosial kerap dihebohkan dengan cuplikan video kedekatan Nita dan Raffi ketika berada dalam satu acara yang sama.
Tak hanya itu, Nita juga sering dibanding-bandingkan dengan istri Raffi, Nagita Slavina. Mendengar tudingan tak sedap tersebut, seleb TikTok yang mirip dengan Agnez Mo ini mengatakan bahwa hubungannya dengan Raffi hanya sebatas teman. Simak klarifikasi Nita Gunawan di bawah ini!
Baca Juga: Respon Raffi Ahmad Dituding Selingkuh dengan Nita Gunawan
Nita Gunawan Sebut Raffi Ahmad Hanya Teman

Nita Gunawan buka suara atas tuduhan bahwa dirinya menjadi selingkuhan Raffi Ahmad. Dia menegaskan hubungan bersama suami Nagita Slavina tersebut hanya sebatas teman dan rekan kerja saja.
“Aku cuma memang temenan sama Raffi,” kata Nita dikutip Zigi.id dari Instagram @insta.nyinyir pada Minggu, 10 April 2022.
Sebelumnya, Raffi mengungkapkan bahwa isu selingkuh dirinya dengan Nita Gunawan adalah gosip belaka. Bahkan, Nita juga tak habis pikir dengan beredarnya gosip tersebut. Menurutnya, Raffi juga santai menanggapi gosip miring ini.
“Itu gosip bahkan aku gak tahu dan tiba-tiba jadi gede aja. Aku langsung telepon A Raffi ‘A ini gimana ya? Padahal aku kan gak ngapa-ngapain A’. Terus katanya ‘Udah santai aja lah Nit’,” cerita Nita Gunawan.
Nita Gunawan Ngaku Banyak Dihujat

Setelah gosip tersebut beredar, Nita mengaku banyak dihujat oleh warganet. Meski begitu, ia tidak akan melaporkan pada pihak yang berwajib dan memilih tak peduli dengan komentar negatif.
“Kalau kena teror belum. Cuma ya itu, dihina dan dihujat aja. Enggak akan ngelaporin,” imbuhnya.
Nita juga menjelaskan sosok Raffi Ahmad. Menurutnya, ayah dua anak itu adalah salah satu publik figur yang ramah dan baik. Pasalnya, Nita kerap meminta saran terkait kariernya di industri hiburan pada Raffi Ahmad.
Nita awalnya tidak ingin klarifikasi terkait kedekatannya dengan Raffi. Hal itu lantaran gosip tersebut berawal dari netizen dan mereka kerap mengedit video Nita dan Raffi. Jika ia klarifikasi, Nita takut dituduh panjat sosial.
Nita Gunawan Sudah Bertemu dengan Nagita Slavina

Terbaru, Nagita Slavina juga sempat bereaksi atas gosip miring suaminya. Dalam acara Ramadhan Itu Berkah, Raffi video call dengan Nagita dan menjelaskan bahwa dia tidak ada hubungan mesra dengan Nita Gunawan.
Nita juga mengatakan bahwa dia pernah bertemu dengan Nagita Slavina. Hubungan mereka pun baik-baik saja.
“Aku pernah beberapa kali ketemu sama Gigi itu, waktu makan di restoran di daerah Senopati. Aku lagi makan sama teman-temanku, A Raffi lagi meeting sama Gigi dan lainnya, kita baik-baik aja,” kata Nita Gunawan jelaskan hubungan dengan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Baca Juga: Raffi Ahmad Sindir Gilang Juragan 99 di HUT RANS Cilegon FC
- Editor: Indriane