ZIGI – Vino G Bastian mengawali karier dengan muncul di film-film ikonik Indonesia, mulai dari 30 Hari Mencari Cinta hingga Catatan Akhir Sekolah. Ia juga dikenal sebagai anak dari Bastian Tito, pembuat novel terkenal Wiro Sableng yang akhirnya dirilis dalam bentuk serial dan film.
Dalam karya terbaru dengan peran sebagai Buya Hamka, Vino G Bastian mendapat pujian luas untuk totalitasnya. Simak profil dan biodata Vino G Bastian di bawah ini.
Baca juga: Terungkap, Alasan Vino G Bastian Cuma Follow Instagram Marsha Timothy
1. Latar Belakang Vino

Vino Giovanni Bastiaon lahir pada 24 Maret 1982 di Jakarta. Ia mendapat darah keturunan Minangkabau dari sang ayah, penulis novel Wiro Sableng bernama Bastian Tito. Sementara ibu Vino bernama Herna Debby yang berdarah Minahasa. Vino merupakan anak bungsu dari 5 bersaudara.
Vino G Bastian merupakan alumni dari Institut Teknologi Indonesia jurusan Teknik Kimia. Awalnya, aktor berusia 41 tahun ini berniat untuk masuk ke jurusan desain di Institut Kesenaian Jakarta, tapi batal usai mendapat tentangan keras dari orang tua.
2. Karier Awal Vino G Bastian

Awalnya, ayah satu anak ini merupakan seorang model. Ia lantas direkrut sebagai aktor pada tahun 2004 silam dengan main di film 30 Hari Mencari Cinta, arahan sang mantan pacar, Upi Avianto. Namun yang membuat namanya naik daun tak lain adalah film Catatan Akhir Sekola (2005) yang digarap oleh Hanung Bramantyo. Beberapa film Vino yang layak untuk ditonton kembali antara lain:
- Realita, Cinta dan Rock’n Roll (2006)
- Badai Pasti Berlalu (2007)
- Radit dan Jani (2008)
- Punk In Love (2009)
- Serigala Terakhir (2009)
- Warkop DKI Reborn (2016-2017)
- Wiro Sableng: Pendekar Kapak Mau Naga Geni 212 (2018)
- Miracle in Cell No, 7 (2022)
- Qodrat (2022)
- Bayi Ajaib (2023)
- Kembang Api (2023)
- Buya Hamka (2023)
Baru debut beberapa tahun, pada tahun 2019 Vino G Bastian menggeser Tora Sudiro sebagai aktor dengan bayaran termahal. Tercatat pada era itu, ia mendapat bayaran mencapai Rp250 juta per satu proyek film.
- Editor: Erika Rizqi Rachmani