Respons Ria Ricis Usai Dikritik Ajak Anak Main Jet Ski Tanpa Pelampung - Hits ZIGI.ID
Logo
Keluarga Ria Ricis
hits
Keluarga Ria Ricis
Photo: Instagram @riaricis1795
Keluarga Ria Ricis

ZIGI – Ria Ricis dan Teuku Ryan beberapa kali menuai komentar tentang pengasuhan sang anak, Cut Raifa Aramoana atau yang bisa dipanggil Moana. Terbaru konten Ria Ricis mengajak anaknya naik jet ski tanpa pelampung dikritik netizen. 

Lewat komentar Instagram, Ria Ricis memberikan tanggapan pada beberapa netizen yang mengkritiknya. Simak berita lengkapnya di bawah ini.

Baca juga: Jawaban Menohok Ria Ricis Usai Teuku Ryan Dituding Numpang Hidup

Ria Ricis dan Teuku Ryan Ajak Anak Naik Jet Ski

Momen Ria Ricis ajak Moana naik jetski
Photo : YouTube/Ricis Official
Momen Ria Ricis ajak Moana naik jetski

Ria Ricis dan Teuku Ryan memutuskan untuk berlibur ke Bali dalam rangka perayaan akhir tahun 2022. Ia mengajak anak, para staf dan keponakan yang bernama Sulaiman menikmati keindahan Pulau Dewata. 

Momen liburan ini diunggah dalam video di YouTube Ricis Official berjudul ’Moana Naik Jet ski Pertama Kali, Ditinggal di Tengah Laut...!”. Potongan tersebut menjadi pro kontra di kalangan netizen.

Sekitar menit 3:36, terlihat para pengasuh mencoba memakaikan jaket pelampung kepada si kecil. Ria Ricis dan Teuku Ryan kemudian membawanya naik Jet ski ke tengah laut. 

Kemudian di menit ke-6:35, Moana tampak tidak menggunakan jaket pelampung. Teuku Ryan menggendong sang anak di tangan kiri, sembari mengontrol gas jet ski dengan tangan kanan. Sementara Ricis sibuk membawa kamera untuk vlog.

“Bawa kebut Pi, kebuuut,” kata Ria Ricis, seperti dilansir dari YouTube Ricis Official pada Selasa, 3 Januari 2023. Terlihat Moana tidak memberikan reaksi apa pun. 

Tak hanya itu, Ricis juga mengajak anak semata wayangnya untuk ikut renang di laut. Setelah Moana terlihat mengantuk, pasangan suami istri ini kemudian menitipkan sang anak kepada pengasuh. Keduanya pun lanjut bermain wahana air. 

Dari pantauan Zigi.id, foto liburan keluarga Ricis per Selasa, 3 Januari 2022 sudah ditonton lebih dari 500 ribu. Vlog tersebut juga jadi trending di peringkat ke-28 di YouTube 

Respons Ria Ricis Usai Dikritik Ajak Anak Main Jet Ski Tanpa Pelampung

Keluarga Ria Ricis
Photo : Instagram @riaricis1795
Keluarga Ria Ricis

Lewat Instagram, konten kreator ini membagikan keseruan liburan. Ia juga mengunggah foto ketika mengajak Moana naik jet ski tanpa vest life. 

”Jangan sampai diikuti sama ibu-ibu muda yang lain, bersyukur kalo gak apa-apa. Bukan mau ngedoain yang gak baik, ngeri aja kalo ada nantinya bayi yang tenggelam. Masih banyak permainan yang mengedukasi yang lebih aman dan tidak buat anak trauma,” kata salah satu netizen. 

Komentar tersebut kemudian dibalas oleh Ricis, ”Moms, InsyAllah setiap anak akan merasa aman dan nyaman di dekat ibunya. Dan ibu masing-masing tau mana yang sekiranya aman untuk anaknya.”

Melalui Insta Story ia juga memberikan tanggapan, ”Vlog holiday kali ini emang agak ekstrim. Sampe vlog besok dan lusa juga masih ekstrim. Jadi nontonnya yang santai aja ya.” 

Tak hanya itu, Ria Ricis menerima masukan dan kritik dari netizen, ”Auncle, terima kasih saran dan masukannya.”

Ria Ricis dan Teuku Ryan saat ini menikmati liburan di Bali bersama Moana. Terbaru, pasangan ini tuai kritikan karena mengajak anak jet ski tanpa jaket pelampung.

Baca juga: Profil dan Biodata Teuku Ryan: Pekerjaan, Umur, Pacar, Keluarga

  • Editor: Erika Rizqi Rachmani
Recommended

Idap Sinusitis, Ria Ricis Akan Operasi Hidung Sebelum Idul Adha

  • 21 Juni 2023, 13:28 WIB
Ria Ricis akan jalani operasi hidung sebelum lebaran Idul Adha karena kondisi sinusitis yang dideritanya semakin parah.

Jawaban Teuku Ryan Soal Kabar Ria Ricis Hamil Anak Kedua

  • 05 Juni 2023, 14:37 WIB
Ria Ricis dikabarkan tengah hamil kedua saat fotonya ketika berenang jadi sorotan, Teuku Ryan langsung angkat bicara.

Mau Beli Rumah Baru, Ria Ricis Terpaksa Jual Kos-kosan 2 Lantai

  • 18 April 2023, 11:37 WIB
Ria Ricis dan Teuku Ryan sedang sibuk cari rumah baru, jual kos-kosan dua lantai untuk tambahan biaya.

Ria Ricis Bantah Isu Cerai dari Teuku Ryan, Unggah Video Kebersamaan

  • 16 April 2023, 15:06 WIB
Unggah video terbaru dengan Teuku Ryan dan Cut Raifa Aramoana, Ria Ricis bantah kabar cerai.

Isu Rumah Tangga Ria Ricis Renggang, Oki Setiana Dewi Angkat Bicara

  • 10 April 2023, 10:01 WIB
Jawaban Oki Setiana Dewi setelah rumah tangga Ria Ricis dan Teuku Ryan dikabarkan tengah sedang tidak baik-baik saja.

Awal Mula Rumah Tangga Ria Ricis dan Teuku Ryan Diisukan Renggang

  • 05 April 2023, 17:34 WIB
Ajak Moana liburan ke Singapura tanpa Teuku Ryan, tangan Ria Ricis disorot karena tak pakai cincin kawin.
The Latest
Nathalie Holscher

Jawaban Nathalie Holscher Soal Balik Nge-DJ Usai Lepas Hijab

  • 24 Juli 2023, 10:24 WIB
iqbaal Ramadhan dan Matty Healy

Iqbaal Ramadhan Umumkan Berhenti Jadi Fans The 1975 karena Matty Healy

  • 24 Juli 2023, 09:38 WIB
Keisya Levronka dan Marlo Ernesto

Usai Punya Keisya Levronka, Giliran Instagram Marlo Ernesto Hilang

  • 21 Juli 2023, 13:16 WIB
Gigi Hadid

Kronologi Gigi Hadid Ditangkap karena Bawa Ganja Saat Berlibur

  • 21 Juli 2023, 12:09 WIB
Jovi Adhiguna

Klarifikasi Jovi Adhiguna Usai Viral Makan Kerupuk Babi di Baso A Fung

  • 21 Juli 2023, 09:48 WIB
INDEKS
Most Liked