ZIGI – Kasus dugaan pelecehan seksual yang dilakukan Hotman Paris terhadap mantan asisten pribadinya, Iqlima Kim terus berlanjut. Kedua belah pihak masih bersikukuh dengan pendiriannya di mana Iqlima mengaku dilecehkan sedangkan Hotman terus membantahnya dengan tegas.
Iqlima Kim sempat mengunggah video yang memperlihatkan kondisi kesehatannya memburuk diduga karena guna-guna. Akan tetapi hal itu diragukan sejumlah pihak karena sakit Iqlima dinilai penuh kejanggalan.
Menanggapi keraguan tersebut, Iqlima baru-baru ini mengungkap siapa sosok ustaz yang menanganinya. Sebab, sakit aneh Iqlima diyakini tidak bisa ditinjau secara medis. Siapa ustadz tersebut? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Baca Juga: Hubungan Spesial Hotman Paris dan Iqlima Kim Dibongkar Aspri Lain
Ustaz yang Meruqiah Iqlima Kim

Melalui Instagram pribadi, Iqlima Kim mengklaim telah menjadi korban guna-guna dari seseorang yang mengakibatkan sakit. Mantan aspri Hotman Paris ini mengungkapkan bahwa seluruh tubuhnya sakit sampai ia muntah darah disertai belatung.
Kejadian tersebut dialaminya ketika diruqiah dua ustaz yang dipercaya bisa mengendalikan hal-hal berbau mistis menurut pandangan Islam. Demi meyakinkan proses ruqyah itu, Iqlima membongkar siapa sosok ustaz yang menanganinya. Dia juga memperlihatkan ketika sedang dirukiah yang dimana Iqlima mengenakan mukena hitam dan tengah memegang botol air mineral.
"Buat yang kemarin tanya aku ruqyah dengan ustadz siapa, Ustadz @salmanhidayatsp berlokasi di Sukabumi. Insya Allah bisa dipanggil ke luar kota juga," tulis Iqlima dikutip Zigi.id dari Instagram @iqlimakim_ pada Kamis, 19 Mei 2022.
Lebih lanjut, Iqlima mengaku sampai saat ini masih mengalami masalah kesehatan yang diduga karena santet. Namun berdasarkan pantauan Zigi.id, Iqlima saat ini sering terlihat sibuk dengan kegiatannya seperti dinner dan lain sebagainya.
"Suka ngagetin deh. Karena enggak gatel dan enggak sakit jadi suka enggak sadar, tahu-tahu udah segede gini aja," kata Iqlima sambil memperlihatkan bercak luka merah di kulitnya.
Tanggapan Hotman Paris

Di sisi lain, pengacara top Hotman Paris tetap tidak bergeming dengan pengakuan-pengakuan yang dibuat Iqlima Kim. Hotman menegaskan tidak akan mundur meski mantan aspri tersebut menggandeng pengacara Razman Arif Nasution.
"Mau 2000 pengacara pun, saya tidak takut. Justru oknum pengacara nya lah yang mengarang cerita ini sebagian besar," kata Hotman Paris Hutapea.
Hotman menuding balik Iqlima dengan mengatakan selebgram berpengikut 104 ribu followers tersebut ingin panjat sosial demi popularitas. Oleh sebab itu, Hotman mendesak agar Iqlima segera ke psikolog dan berhati-hati dengan proses hukum yang terus berlanjut.
Pengacara berdarah Batak tersebut juga mengklaim ada hubungan khusus dengan Iqlima Kim sebelum tuduhan pelecehan seksual ramai dibicarakan publik. Hotman berharap Iqlima segera mengakui bahwa sebenarnya ada hubungan khusus di antara mereka.
Kuasa hukum Iqlima Kim, Razman Arif Nasution dalam keterangan lain menganggap Hotman Paris telah merendahkan kliennya. Salah satu yang disoroti Razman adalah gaji dari Hotman dinilai jauh dari kata pantas.
Baca Juga: Kronologi Mantan Suami Iqlima Kim Merasa Difitnah oleh Hotman Paris
- Editor: Hadi Mulyono