Sindir Keisya Levronka, Denny Sumargo: Sakit Hati Jilid 4 - Hits ZIGI.ID
Logo
Denny Sumargo dan Keisya Levronka
  • Oleh Indriane

  • Senin, 19 September 2022 | 17:34 WIB
hits
Denny Sumargo dan Keisya Levronka
Photo: Instagram
Denny Sumargo dan Keisya Levronka

ZIGI – Denny Sumargo sindir Keisya Levronka yang beberapa kali gagal dalam menyanyikan lagu Tak Ingin Usai. Dalam video TikTok, suami Olivia Allan ini memperagakan gaya bernyanyi Keisya ketika mencapai nada tinggi.

Menariknya lagi, Denny menyanyikan lagu tersebut di depan Keisya secara langsung. Lantas bagaimana reaksi Keisya Levronka disindir oleh Denny Sumargo? Simak artikelnya sampai habis ya!

Baca Juga: Keisya Levronka Ungkap Alasan Sering Fals Nyanyi Lagu Tak Ingin Usai

Denny Sumargo Sindir Keisya Levronka

Denny Sumargo dan Keisya Levronka
Photo : TikTok/@dennysumargoreal
Denny Sumargo dan Keisya Levronka

Denny Sumargo secara terang-terangan menyindir Keisya Levronka di depannya. Dia menyanyikan lagu Tak Ingin Usai di bagian lirik ‘Satu yang harus kau tahu, ku menanti kau tuk kembali’ lalu disertai nada tinggi. Denny juga menjerit dengan fals sambil tertawa.

Nyanyi di belakang orangnya (Tidak). Nyanyi di depan orangnya (Iya),” tulis Denny Sumargo dalam video dikutip Zigi.id dari TikTok @dennysumargoreal pada Senin, 19 September 2022.

Terlihat Keisya yang ada di belakangnya hanya terdiam tanpa tersenyum. Ia juga mengelus-elus kucing yang tengah digendongnya. Denny Sumargo panik karena Keisya tak tertawa ketika disindir.

Video tersebut diberi judul ‘Sakit hati jilid 4.0’. Ketika video itu diunggah ulang di Instagram, Keisya bereaksi dengan meminta dibayar dengan kucing.

Bayar 1 kucing munchkin,” tulis Keisya.
“Idung lu noh alergi bulu,” balas pria yang dijuluki Pebasket Sombong ini.

Diketahui bahwa Keisya kerap menuliskan cuitan sakit hati di Twitter setelah penampilannya disindir oleh berbagai pihak. Dalam podcast bersama Denny Sumargo, Keisya enggan menjelaskan lebih jauh maksud dari cuitannya tersebut.

Pembelajaran yang Didapat Keisya Levronka

Keisya Levronka dan Denny Sumargo
Photo : YouTube/Curhat Bang Denny Sumargo
Keisya Levronka dan Denny Sumargo

Di samping itu, Keisya Levronka juga mengaku mendapatkan pembelajaran berharga setelah menerima berbagai hujatan dari warganet. Ia merasa lebih bisa menerima dirinya sendiri.

“Hubungan kita sama diri sendiri sih yang paling penting. Aku sering banget sekarang luangin waku untuk diri sendiri, meskipun gak ngapa-ngapain, gak harus kayak healing atau liburan kemana,” tutur Keisya dikutip dari YouTube Curhat Bang Denny Sumargo.

Ketika akan tidur, Keisya akan mengobrol dengan dirinya sendiri. Dia akan memberikan kata-kata semangat untuk dirinya agar lebih bisa menerima kekurangan. Menurut Keisya, hal tersebut membuatnya lebih nyaman dan ia paham saat ini masih berproses untuk menjadi penyanyi hebat.

“Enak (bisa ngobrol dengan diri sendiri). Namanya juga masih proses,” tutur Keisya Levronka pada Denny Sumargo.

Baca Juga: Pengakuan Keisya Levronka Sering Dibully Gara-gara Berbahasa Jawa

  • Editor: Indriane
Recommended

Usai Punya Keisya Levronka, Giliran Instagram Marlo Ernesto Hilang

  • 21 Juli 2023, 13:16 WIB
Akun Instagram Marlo Ernesto kena suspend usai cuplikan video dengan Keisya Levronka viral di media sosial.

Keisya Levronka Tuai Kritik Usai Tak Sopan di Podcast Bersama Marlo

  • 20 Juli 2023, 10:25 WIB
Keisya Levronka tampak menjawab asal dan bersikap tak sopan saat jawab pertanyaan Marlo di podcast, langsung deactive Instagram?

Cerita Abidzar Al Ghifari dan Keluarga Numpang di Rumah Rossa

  • 10 April 2023, 08:53 WIB
Hidup susah usai ditinggal Ustaz Jefri Al Buchori, Abidzar Al Ghifari dan keluarga anggap Rossa sebagai penyelamat.

4 Pengakuan Rizky Billar, Jelaskan Kasus Lempar Bola Biliar ke Lesti

  • 10 Maret 2023, 09:23 WIB
Lewat podcast Denny Sumargo, Rizky Billar bahas soal kasus KDRT hingga rekaman dirinya melempar bola biliar ke Lesti Kejora.

Denny Sumargo Disomasi Usai Video Permintaan Maaf Ferry Irawan Viral

  • 20 Januari 2023, 09:35 WIB
Unggah video permintaan maaf Ferry Irawan di podcast, Denny Sumargo disomasi dan dituntut minta maaf.

Pengakuan Denny Sumargo Jadi Korban Pelecehan Seperti Dikta

  • 19 Januari 2023, 11:55 WIB
Denny Sumargo mengaku pernah jadi korban pelecehan seperti yang dialami Dikta hingga cerita soal podcastnya.
The Latest
Nathalie Holscher

Jawaban Nathalie Holscher Soal Balik Nge-DJ Usai Lepas Hijab

  • 24 Juli 2023, 10:24 WIB
iqbaal Ramadhan dan Matty Healy

Iqbaal Ramadhan Umumkan Berhenti Jadi Fans The 1975 karena Matty Healy

  • 24 Juli 2023, 09:38 WIB
Keisya Levronka dan Marlo Ernesto

Usai Punya Keisya Levronka, Giliran Instagram Marlo Ernesto Hilang

  • 21 Juli 2023, 13:16 WIB
Gigi Hadid

Kronologi Gigi Hadid Ditangkap karena Bawa Ganja Saat Berlibur

  • 21 Juli 2023, 12:09 WIB
Jovi Adhiguna

Klarifikasi Jovi Adhiguna Usai Viral Makan Kerupuk Babi di Baso A Fung

  • 21 Juli 2023, 09:48 WIB
INDEKS
Most Liked