ZIGI – Model senior Soraya Haque baru-baru ini diperingatkan netizen karena ia membagikan unggahan di media sosial yang memperlihatkan tengah mencium anjing. Anjing warna coklat kesayangan Soraya diberi nama Debra dan tampak begitu dekat dengan tuannya.
Meski menunjukkan kasih sayang terhadap sesama makhluk Tuhan, Soraya Haque justru mendapat kritikan. Bagaimana cara model yang juga seorang aktivis ini menanggapinya? Simak ulasan berikut ini.
Baca Juga: 8 Fakta Sung Hoon, Punya Anjing Terkenal hingga Gosip Pacaran
Diingatkan Soal Perintah Agama

Bersama Debra anjing kesayangannya, Soraya Haque saling berbagi kasih sayang. Tanpa ragu, Soraya memeluk Debra sekaligus mencium wajah anjing tersebut berkali-kali.
"There is only one happiness in life, to love and be loved. Thank you, Debra (Hanya ada satu kebahagiaan dalam hidup, mencintai dan dicintai. Terima kasih, Debra)," tulis Soraya dikutip Zigi.id dari Instagram @sorayahaque pada Rabu, 11 Mei 2022.
Bukan sekali dua kali Soraya bercengkerama dengan anjing tersebut dengan begitu dekat. Sebab model keturunan Madura, Belanda, Pakistan dan Prancis ini telah memelihara Debra sejak kecil.
Kedekatan Soraya dengan Debra itulah yang memunculkan pro kontra di kalangan netizen. Sebagian ada yang terharu karena hubungan antara manusia dengan hewan tersebut penuh cinta, tetapi ada pula yang tidak sepakat.
Seperti yang dikatakan netizen pengguna akun @ambarwatikarin, ia mengaku bahagia melihat Debra bermain bersama Soraya. Sedangkan dengan nama akun @nurjannahdly17 justru mengungkit ajaran agama Islam yang dianggap tidak sesuai dengan apa yang dilakukan Soraya.
"Muslim setauku ga boleh megang anjing, mbaa icha dam mbaa sahnas," kata netizen tersebut.
“Awas hati-hati kalau pelihara anjing,” imbuh yang lain.
“Luar biasa. Tuhan berkati mbak Aya dan keluarga,” kata netizen lain.
Tanggapan Soraya Haque

Hingga artikel ini diturunkan, belum ada tanggapan resmi dari Soraya soal peringatan netizen terkait anjing dalam pandangan Islam. Akan tetapi, Soraya tanpa menyebut nama yang dituju justru menuliskan pesan tentang betapa pentingnya saling menghargai.
"Banyak yang pandai menasehati orang lain dengan bijak, tetapi tidak tahu apa yang harus dilakukan oleh dirinya sendiri. Otensitas personal merupakan cerminan dari prinsip-prinsip hidup yang diterapkan secara konsisten dan menghormati orang lain," tulis Soraya Haque di Instagram pada Senin, 9 Mei 2022.
Selama ini, adik dari artis Marissa Haque ini dikenal sebagai sosok yang menjunjung toleransi. Soraya Haque juga sering mengunggah foto dengan keterangan yang diambil dari ayat-ayat Al-Quran.
Ketika perayaan Paskah misalnya, Soraya yang diketahui memeluk agama Islam ikut memberi ucapan selamat kepada umat Kristiani. Selain itu, Soraya Haque terus mengkampayekan arti hidup bersama-sama sebagai manusia tanpa membedakan latar belakang agama.
Baca Juga: Anjing Peliharaan Jungkook BTS, Gureum Meninggal Dunia
- Editor: Hadi Mulyono