ZIGI – Artis inisial P yang diduga terlibat dalam pencucian uang jadi trending Google pada Jumat, 24 Maret 2023. Bukan tanpa sebab, warganet penasaran dengan sosok artis tersebut dan mulai menebak-nebak beberapa nama selebriti dengan huruf depan P.
Kabar ini pertama kali diungkap oleh Sekretaris Indonesian Audit Watch, Iskandar Sitorus. Lantas bagaimana artis inisial P ini diduga terlibat kasus pencucian uang? Simak artikel selengkapnya di bawah ini!
Baca Juga: Viral Artis TikTok Thailand Meninggal Saat Siaran Langsung
Artis Inisial P Diduga Terlibat Pencucian Uang

IAW atau Indonesia Audit Watch mengungkapkan temuan mereka soal dugaan TPPU (Tindak Pidana Pencucian Uang) yang dilakukan oleh satu perusahaan. Kasus tersebut juga melibatkan artis inisial P yang berjenis kelamin perempuan. Hal itu disampaikan oleh Sekretaris Pendiri IAW, Iskandar Sitorus belum lama ini.
Dia mengatakan bahwa pihaknya menemukan satu perusahaan milik pemerintah provinsi yang mengalirkan dana komisi lebih besar dari laba selama 2019 hingga 2022.
“Perusahaan ini untungnya contoh Rp100 miliar, tapi komisi yang diberikan kepada pihak pemerintah daerah ini rata-rata Rp700 miliar. Jadi setelah akumulasi 5 tahun, kami menemukan angka Rp4,4 triliun yang dibagikan sebagai biaya komisi,” ujar Iskandar Sitorus dikutip Zigi.id dari YouTube Cumicumi pada Jumat, 24 Maret 2023.
Dia melanjutkan bahwa uang-uang tersebut dialokasikan pada lini bisnis termasuk bisnis skincare, bisnis butik dan pet shop. Kemudian, selebriti terlibat karena ikut mempromosikan bisnis tersebut.
“Nah mereka ini cenderung menggunakan para bintang atau publik figur untuk meng-endorse produk-produk mereka, bisnis-bisnis yang selama ini dikategorikan meneruskan bisnis hitam untuk dicuci menjadi lebih putih,” tambahnya.
Artis perempuan inisial P diduga terlibat dalam kasus ini. Iskandar berharap agar artis inisial P ini tidak lagi melanjutkan aksinya tersebut.
“Kami harapkan agar Mbak P, inisial P, tidak lagi meneruskan pola-pola demikian (pencucian uang) supaya tidak sukses orang-orang jahat ini mencuci uang hitamnya menjadi putih,” tutur Iskandar.
Pesan Sekretaris IAW

Iskandar Sitorus merasa yakin bahwa bukan hanya artis inisial P saja yang terlibat. Dia berharap agar jumlah publik figur yang terlibat tidak bertambah banyak. Dia juga menyampaikan pesan pada publik figur Tanah Air.
“Publik figur Indonesia jangan mau membantu seperti ini. Telisik dahulu perusahaan yang akan membayar saudara sebelum membantu mereka. Kami mohon peran publik juga (untuk mencari) siapa artis-artis yang terlibat atau terkontaminasi bisnis-bisnis curang,” ujarnya.
Pernyataan Iskandar Sitorus ini diunggah ulang oleh akun gosip Instagram @lambe_turah. Warganet mulai menduga-duga siapa sosok artis inisial P yang diduga terlibat pencucian uang.
Baca Juga: YouTuber Lee Jin Ho Sebut Artis Korea Ditikam Suaminya Tidak Terkenal
- Editor: Indriane